Sabtu, 23 November 2024

INFORMASI :

SELAMAT DATANG DI WEBSITE DESA TRESNOREJO

PERTEMUAN RUTIN PAGUYUBAN KEPALA DESA SE-KECAMATAN PETANAHAN

PERTEMUAN RUTIN PAGUYUBAN KEPALA DESA SE-KECAMATAN PETANAHAN

PERTEMUAN RUTIN PAGUYUBAN KEPALA DESA SE-KECAMATAN PETANAHAN

Paguyuban Kepala Desa (Kades) Kecamatan Petanahan Kabupaten Kebumen menggelar acara pertemuan rutin Kepala Desa hari ini rabu, 22 Februari 2023 di Aula Desa Tresnorejo. Sebanyak 21 kepala desa dari 21 desa di Kecamatan Petanahan menghadiri acara tersebut. Turut menghadiri Bapak Camat, Sekcam dan Kasi Tapem Kecamatan Petanahan.

”Saya sangat berharap para Kades tetap menjaga komitmen dan integritas dalam membangun masyarakat dan jangan kecewakan masyarakat , jadilah mentor – mentor kebijakan di tingkat desa dan lebih menonjolkan potensi potensi masyarakatnya,” Kata Camat Petanahan, Bapak Drs. Edi Purwoko M.Si. dalam sambutannya.

Camat Petanahan mengharapkan pertemuan ini menjadi ajang silaturahim antara kepala desa, karena kades merupakan ujung tombak di masyarakat. Selain itu juga menjadi ajang konsultasi terkait pengisian perangkat desa.

“ Saya sangat berharap pengisian perangkat desa yang kosong bisa memenuhi harapan masyarakat baik dari sisi kemampuan SDM dan kompetensinya karena kita saat ini kesulitan untuk memenuhinya,” terangnya.

“Kedepan saya lebih berharap kepada seluruh kades untuk bisa membangun badan usaha desa (Bumdes), karena dengan bumdes perekonomian masyarakat akan meningkat,” jelasnya.

Dengan kreasi dan kreatifitas masyarakat yang terpadu akan mencerminkan kehidupan masyarakat yang humanis dan ekonomi masyarakat pun meningkat,” pungkasnya.

 

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Arsip Berita

Statistik Pengunjung